Mengajarkan anak tentang keuangan sejak dini merupakan salah satu hal yang penting untuk kehidupan mereka. Namun kadang-kadang ketika kita mengajarkannya dengan serius anak-anak akan merasa bosan dan menganggap hal ini sangatlah tidak menyenangkan.
Oleh karena itu sebagai orang tua kita harus memiliki cara asik untuk mengajarkan tentang keuangan, seperti misalnya mengenalkan cara mengatur keuangan dengan bermain games.
Ada beberapa games menyenangkan tentang uang yang sering saya mainkan bersama anak-anak seperti Monopoli, Cashflow dan Tycoon. Menurut saya games ini sangat membantu anak-anak kita belajar tentang uang dan mengembangkan keterampilan matematika mereka sambil bersenang-senang.
Beberapa Permainan Terbaik untuk Mengajarkan Anak-Anak Tentang Keuangan!
1. Monopoly
Saya yakin momsie pasti sudah mengetahui permainan Monopoli yang satu ini. Game monopoli bisa mengajarkan anak-anak Anda tentang keuangan.
Jika dulu orang-orang memainkan monopoli klasik dan dimainkan secara offline saat ini monopoli sudah bisa dimainkan secara online melalui perangkat elektronik seperti komputer dan juga smartphone.
Saat anak-anak memainkan monopoli, mereka akan bersaing dengan lawan-lawan mainnya untuk memonopoli keseluruhan permainan. Melalui permainan ini anak-anak secara tidak langsung dapat mempelajari prinsip dasar keuangan seperti melakukan pembelian, penyewaan dan pertukaran properti.
Dalam permainan Monopoli, anak-anak harus bersaing untuk mengumpulkan uang dan aset properti sebanyak mungkin.
2. Cashflow
Diantara teman-teman mungkin ada yang belum sudah mengetahui permainan yang satu ini. Sebenarnya, cara main Cashflow Game ini mirip banget seperti permainan Monopoli.
Kita harus mendapatkan uang sebanyak-banyaknya, namun bedanya adalah di Cashflow Game ini, tujuan utamanya adalah bukan untuk membuat teman main kita bangkrut, melainkan mengumpulkan passive income yang melebihi annual expense, sehingga kita tidak bergantung hanya dari gaji tiap bulan dan selalu hidup pas-pasan.
Cara mengumpulkan uang di game ini tidak hanya terbatas pada gaji dan properti saja, tapi juga melalui bisnis, saham, obligasi, reksadana dan segala kesempatan yang bisa kita temui di dunia nyata.
Sama halnya dengan monopoli saat ini, Cashflow games ini bisa kita mainkan secara online melalui smartphone ataupun pc, hanya saja untuk versi mobile hanya ada versi berbayar saja.
3. Tycoon
Game terakhir yang bisa mengajarkan anak-anak tentang keuangan adalah Tycoon. Tycoon sendiri adalah salah satu game dari aplikasi ponsel pintar atau smartphone. Melalui game Tycoon anak-anak akan diajari untuk mengatur keuangan dengan baik.
Selain itu Tycoon juga mengedukasi anak-anak untuk memahami pentingnya mengatur keuangan baik itu pendapatan ataupun menabung. Dalam permainan Tycoon ini anak-anak juga akan diberikan kesempatan untuk bertanggung jawab langsung atas keuangan pribadi mereka.
Ada beberapa game bertipe Tycoon yang cocok sekali dimainkan oleh anak-anak. Game simulasi seperti mengelola bisnis dalam berbagai bidang dari kecil hingga berkembang menjadi besar. Melalui game ini anak-anak pun akan diajarkan tentang konsep bisnis yang ada di kehidupan nyata.
Nah itulah beberapa games tentang keuangan yang bisa kita mainkan bersama anak-anak. Belajar Keuangan akan menjadi lebih menyenangkan dengan menggunakan permainan. Mengajarkan anak tentang keuangan sangat penting ditanamkan kepada anak-anak sejak dini agar ketika mereka mereka sudah besar, mereka akan terbiasa mengatur keuangan yang baik.
Beberapa games keuangan di atas adalah salah satu cara yang bisa kita gunakan untuk mengajarkan anak-anak untuk mengenalkan keuangan dengan cara yang menyenangkan. Jadi, belajar keuangan tidak akan membosankan bagi mereka.
Permainan seperti apa yang sering momsie gunakan saat mengajarkan anak? Yuk sharing di kolom komentar
Games Terbaik untuk Mengajarkan Anak Tentang Keuangan